Contoh Slogan Merek dan Perusahaan Terbaik


Contoh Slogan Merek dan Perusahaan Terbaik

buzz marketing, guerilla marketing, integrated marketing, integrated marketing communications, marketing, marketing mix, marketing news, niche marketing, sports marketing, word of mouth marketing
Contoh Slogan Merek dan Perusahaan Terbaik


kumpulan slogan produk - Banyak cara dan strategi pemasaran agar merek, produk atau perusahaan lebih dikenal dan diingat orang. Salah satunya yaitu dengan merancang sebuah kalimat atau frase yang disebut  dengan tagline. Dalam istilah sehari-hari, tagline yang baik sering disebut juga dengan semboyan atau slogan. Agar mudah diingat dan dikenal, tagline terkenal disandingkan dengan logo dan acapkali ditampilkan di media-media promosi seperti iklan.

Tagline perusahaan yang bagus, populer, dan terbaik mempunyai beberapa persyaratan. Yang pasti, tagline harus mudah diingat dan dipahami seketika tanpa orang harus berpikir panjang. Agar mudah diingat, tagline terdiri dari susunan kata atau frase yang singkat. Tak hanya itu, tagline harus mempunyai asosiasi yang kuat dengan merek atau perusahaan yang berkaitan dengan manfaat fungsional atau emosional.



Tagline yang baik biasanya dapat bertahan dalam jangka waktu yang lama. Misalnya, merek mie intan Indomie yang populer dengan tagline-nya "Indomie Seleraku". Dalam perkembangannya, tagline bisa mengalami perubahan yang disesuaikan dengan tujuan pemasaran. Misalnya, merek lampu terkenal Philips yang mempunyai tagline "Sense and Simplicity" yang dipakai untuk kampanye pemasaran global. Namun, di Indonesia yang bersifat regional, Philips lebih dikenal dengan tagline-nya "Terus Terang Philips Terang Terus".

Bagi lembaga pemerintah, kehadiran tagline sangat membantu dalam mengkampanyekan suatu gerakan sosial tertentu. Misalnya, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang memprosikan slogan "2 Anak Lebih Baik". Tujuannya, yaitu menekan jumlah penduduk dengan menganjurkan masyarakat untuk cukup memiliki 2 (dua) anak.

Jika sobat perhatikan, tagline seringkali tidak berkaitan langsung dengan produk atau merek yang ditawarkan. Contoh, merek dunia Apple yang terkenal dengan tagline "Think Different". Sepintas, kedengarannya memang tidak berhubungan langsung dengan produk-produk keluaran Apple. Namun, jika kita telisik lebih dalam, tagline milik Apple tersebut berupaya mengasosiasikan merek Apple dengan inovasi teknologi. Tujuan yang hendak dicapai yaitu: saat orang berpikir tentang Apple maka orang akan berpikir pula tentang inovasi teknologi.

Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang  kumpulan slogan produk

, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang Kumpulan Slogan Iklan

. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.

buka contoh marketing : http://www.bitebrands.co/2015/12/contoh-slogan-merek-produk-perusahaan-terbaik-populer.html

No comments:

Post a Comment