Tujuh Isu Strategi Road Map e-Commerce Indonesia
Tujuh Isu Strategi Road Map e-Commerce Indonesia |
Arah industri e-commerce yang sedang berkembang di Indonesia makin jelas. Hal ini ditandai dengan dikeluarkannya road map oleh pemerintah. Dengan road map ini, para pelaku e-commerce diharapkan makin bergairah untuk meraih masa depan.
Pemerintah baru saja merancang road map industri e-commerce di Indonesia bulan lalu.
Langkah ini disambut optimistis oleh banyak pemain e-commerce karena mereka kini memiliki peta sekaligus arah yang jelas. "Ini harus benar-benar jadi program nasional yang bukan gawe pemerintah saja, tapi mendorong private sector dan masyarakat," kata Menko Perekonomian Darmin Nasution.
Berikut tujuh isu strategis dalam road map yang digulirkan oleh pemerintah tersebut:
LOGISTIK
Perlunya pemanfaatan cetak biru Sistem Logistik Nasional (SISLOGNAS). Ini bertujuan meningkatkan kecepatan pengiriman logistik e-dagang dan mengurangi biaya pengiriman. Pemerintah membantu pengembangan alih daya fasilitas logistik e-dagang khususnya pengembangan e-dagang untuk UKM dan penguatan perusahaan kurir.
PENDANAAN
Mematangkan sistem pendanaan start-up teknologi - dari optimalisasi lembaga keuangan bank sebagai penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR), pembuatan skema inkubator bisnis, penyediaan "bapak angkat" pemain TIK, sampai kerangka manajemen risikonya.
PERLINDUNGAN KONSUMEN
Membangun kepercayaan konsumen melalui regulasi, perlindungan terhadap pelaku industri, penyederhanaan pendaftaran perizinan bisnis untuk pelaku e-dagang, mengembangkan nasional Pay-ment Gateway secara bertahap yang dapat meningkatkan layanan pembayaran ritel elektronik (termasuk e-dagang).
INFRASTRUKTUR KOMUNIKASI
Peningkatan infrastruktur komunikasi nasional sebagai tulang punggung pertumbuhan industri e-dagang.
PAJAK
Perlu menyederhanakan kewajiban perpajakan atau tata cara perpajakan bagi pelaku startup e-dagang, pemberian insentif pajak bagi investor e-dagang, dan insentif pajak bagi startup e-dagang, dan persamaan perlakuan perpajakan berupa kewajiban untuk mendaftarkan diri termasuk pelaku usaha asing.
PENDIDIKAN DAN SUMBER DAYA MANUSIA
Memberikan edukasi bagi seluruh ekosistem e-dagang, penyelenggaraan kampanye kesadaran nasional e-dagang melalui media online dan offline di seluruh Indonesia. Termasuk edukasi pada para pembuat kebijakan.
CYBER SECURITY
Peningkatan kesadaran pedagang online dan publik terhadap kejahatan dunia maya dan pelaku tentang pentingnya keamanan transaksi elektronik.
Oleh Sigit Kurniawan
buka contoh marketing : https://tirto.id/tujuh-isu-strategi-road-map-e-commerce-indonesia-kGZ
No comments:
Post a Comment